Sabtu (03/05/14)
Sesuai dengan keputusan bersama DPP Santa Maria Ratu Damai Nehas Liah Bing, bahwa perlu ada sebuah gerakan bersama serta percepatan termasuk dalam proses pembangunan pada beberapa gereja stasi yang dalam beberapa tahun ini mengalami persoalan pendanaan, diantaranya di Stasi St. Fransiskus Assisi (Desa Suka Maju - SP 5) dan Stasi Reinha Rosari (Desa Makmur Jaya - SP 3 Kong Beng) serta Desa Kong Beng Indah (SP-5 Kong Beng), yaitu Stasi Petrus Paulus dan Stasi Santo Martinus di Desa Karya Bhakti (SP-1 Pantun).
Keempat stasi tersebut merupakan basis utama Umat Katolik di Kecamatan Kong Beng dan Muara Wehea sehingga perlu mendapat perhatian bersama dari seluruh umat dalam wilayah Paroki Santa Maria Ratu Damai Nehas Liah Bing, Wehea, Kutai Timur, Kaltim.
Mayoritas umat dari keempat stasi diatas bermatapencaharian sebagai petani dan mereka secara sadar dan bertanggung jawab terus berupaya untuk merealisasikan harapan dan mimpi mereka untuk berdirinya gereja di wilayah stasi mereka.
Melalui media ini, kami mengajak seluruh umat Katolik baik yang berada dalam wilayah paroki maupun diluar paroki serta para donatur yang ingin berpartisipasi dalam merealisasikan hal tersebut diatas agar dapat menghubungi pastor paroki atau melalui media ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar